Pintasan.co, Bandung – Sebuah rumah kontrakan di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jawa Barat, mengalami kebakaran, Kebakaran ini diduga dipicu oleh korsleting listrik.
Kepala UPT Diskar PB Wilayah Selatan Kota Bandung, Asep Mulyono, menyampaikan bahwa pihaknya menerima laporan kejadian tersebut pada Selasa, 15 Oktober 2024, sekitar pukul 11.40 WIB. Akibat kebakaran ini, 13 kamar kontrakan hangus terbakar.
“Api diduga awal dari kontrakan dan merembet ke sejumlah bangunan lainnya, termasuk bagian belakang kantor media,” katanya.
Selain kontrakan, api juga merambat hingga ke bengkel di lokasi kejadian. Menurut Asep, kobaran api makin membesar karena bangunan yang terbakar mayoritas berbahan kayu.
“Objek yang terbakar rumah kontrakan ada 13 pintu, terus di depannya itu bengkel. Enggak ada siapa-siapa juga, nggak ada yang lagi masak,” tuturnya.
Untuk menangani kebakaran tersebut, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung mengerahkan 13 unit mobil pemadam ke lokasi.
Upaya pemadaman dilakukan dengan cepat untuk mencegah api menyebar lebih luas. Berdasarkan dugaan awal, kebakaran ini disebabkan oleh korsleting listrik, yang memicu kobaran api hingga merembet ke seluruh bangunan kontrakan.
Petugas juga berusaha memastikan tidak ada korban jiwa serta meminimalisir kerugian material akibat peristiwa ini. Penyelidikan lebih lanjut dilakukan untuk memastikan penyebab pasti kebakaran tersebut.
“Kami turunkan 13 mobil pemadam kebakaran dari berbagai wilayah UPT,” pungkasnya.