Pintasan.co, Cianjur – Warga Desa Cikancana, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur digegerkan dengan pembongkaran delapan makam keramat.

Ternyata delapan makam keramat tersebut palsu. Awal mula dibangun karena salah satu warga mengaku dapat petunjuk dari mimpi.

Dikhawatirkan dapat menyesatkan masyarakat, akhirnya kedelapan makam keramat palsu itu harus dibongkar.

Kepala Desa Cikancana, Nanang mengungkap bahwa semula hanya ada satu makam leluhur dari warga setempat. Namun tiba-tiba muncul 8 makam lainnya di sekitar makam leluhur tersebut.

“Jadi belakangan didapat identitas yang membuat 8 makam baru tersebut, ada beberapa orang warga dari Padarincangg, Cipanas dan Ciwalen Sukaresmi yang mengklaim dirinya sebagai tokoh agama,” ujar Nanang, Kamis 17 April 2025.

“Pengakuannya 8 makam itu dibuat karena mendapat ilafat atau tanda melalui mimpinya,” imbuhnya.

Menyusul keresahan sejumlah warga karena kerap datang penziarah ke sana, maka pihak desa memutuskan untuk berkomunikasi dengan Forkopimcam dan akhirnya membongkar kedelapan makam palsu tersebut.

Baca Juga :  Minibus Berplat Merah Terguling di Tanjakan Letter S Sukabumi, Bawa Rombongan Dekan Faster Unsur Cianjur