Pintasan.co, Jakarta – Pemerintah pusat telah memberikan persetujuan terhadap Program Sarapan Gratis yang diinisiasi oleh Gubernur Jakarta dan Wakil Pramono Anung-Rano Karno.
Dadan Hindayana Kepala Badan Gizi Nasional menyampaikan, bahwa pihaknya telah mempersilakan Pramono dan jajarannya untuk melaksanakan program sarapan gratis.
Menurut Dadan, program sarapan gratis akan lebih bermanfaat jika ditujukan kepada siswa SMP dan SMA
“Iya jika melaksanakan tidak masalah. Untuk SMP dan SMA utamanya akan sangat bermanfaat,” ujar Dadan Hindayana Kepala Badan Gizi Nasional dilansir dari Kompas.com, Minggu (9/3/2025).
Dia pun menuturkan, Badan Gizi Nasional tetap bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Jakarta jika mau melanjutkan program sarapan gratis.
Bahkan, Dadan mengklaim, tidak ada masalah antara Badan Gizi Nasional dan program Pemprov Jakarta itu.
“BGN pasti bisa tetap sinergi jika Pemprov Jakarta akan tetap melanjutkan programnya. Tidak masalah bagi BGN,” imbuh Dadan.
Sementara sebelumnya, program sarapan pagi tidak disetujui, sebab menurut pemerintah pusat, program sarapan gratis mirip dengan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto.
Gubernur Pramono Anung pun mengumumkan pembatalan program sarapan gratis. Sebagai gantinya, dia akan mengalihkan fokus pada renovasi kantin sekolah, dengan harapan memperbaiki kualitas dan kebersihan fasilitas makan bagi siswa.