Pintasan.co, Jakarta – Utut Adianto, Ketua Komisi I DPR RI, menyatakan bahwa mereka tidak menetapkan target untuk menyelesaikan rapat panitia kerja yang membahas RUU TNI.
Bahkan, kata dia, tinggal menunggu kesiapan dari jajaran Menteri yang terlibat.
“Ya kalau memang Menterinya siap, ini kan Undang-Undang dua sisi. Pak Sjafrie pernah bilang dan itu di-stated sama dia, kalau bisa masa sidang ini. Kalau memang dia siap, ya kita ini siap, ya kita raker. Bukannya berarti ngejar target, yang penting sudah dibahas dengan sebaik-baik,” ujar Utut Ketua Komisi I DPR RI di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu, (15/3/2025).
Dia menuturkan bahwa jika pembahasannya bisa tuntas hari ini, maka akan dilanjutkan dengan perundingan tingkat I.
Utut pun menyatakan harapannya agar rapat panja yang telah berjalan dari Jumat (14/3/2025) hingga saat ini dapat segera diselesaikan.
“Perundingan tingkat I itu antara Menteri yang ditugaskan dengan DPR. Menteri yang ditugaskan ada empat, Menteri Hukum itu yang soal peraturan perundangan, Menteri Keuangan yang kaitan dengan budget. Terus Menteri Pertahanan selaku usernya sendiri dan satu lagi Menteri Sekretariat Negara,” imbuh Utut.
Dia pun menuturkan jika semua peserta rapat panja setuju dengan hasil yang ada, maka hasil tersebut harus naik ke tahap selanjutnya.
“Kalau saya yang tidak pakai target, tetapi kalau memang hari ini selesai dan saya anggap dan kita semua sepakat sudah lebih dari cukup dan baik, ya kenapa tidak? Tapi ini kita menunggu Menterinya. Menterinya empat itu harus paling nggak ada satu. Kalau Menterinya tiba-tiba lagi di luar negeri kan nggak bisa,” ucapnya.