Pintasan.co, Jawa Barat – Gubernur Jawa Barat (Jabar), Dedi Mulyadi puji sikap dari Lucky Hakim dan Supian karena bersedia meminta maaf usai namanya viral.

Bupati Indramayu sebelumnya viral lantaran pergi berlibur ke Jepang saat momen lebaran 2025 tanpa izin ke Gubernur Jabar dan Kemendagri.

Sementara Wali Kota Depok Supian viral lantaran memperbolehkan ASN menggunakan mobil dinas untuk mudik Lebaran 2025.

Hal demikian disampaikan Dedi Mulyadi ketika bertemu keduanya dan diunggah melalui Instagram pribadinya pada Kamis 10 April 2025.

“Ini saya sedang bersama pemimpin-pemimpin yang gentle,” kata Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi.

Dedi Mulyadi setelah mendengar permintaan maaf dari Bupati Indramayu dan Wali Kota Depok kemudian mengingatkan akan semua yang dilakukan pasti ada konsekuensinya.

“Mereka berani berbuat dan berani bertanggung jawab. Kau yang memulai kau yang mengakhiri,” ujar Dedi Mulyadi.

Namun Kang Dedi menegaskan baik kepad Lucky Hakim maupun kepada Supian agar mengutamakan permohonan maafnya kepada warga masyarakat Kabupaten Indramayu dan Kota Depok.

“Dan paling utama (permintaan maaf) ke warga Depok,” imbuh Dedi Mulyadi.

Baca Juga :  Program Makan Bergizi Gratis Dimulai Januari 2025, Anggaran Rp71 Triliun Siap Dialokasikan