Pintasan.co, Jakarta – Bahlil Lahadalia, Ketua Umum Partai Golkar, melantik struktur pengurus baru Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) untuk masa jabatan 2024-2029 di Jakarta Barat, Senin (21/4/2025).
Bahlil memimpin pembacaan sumpah yang diikuti oleh seluruh anggota kepengurusan KPPG.
Dalam acara tersebut, Hetifah Sjaifudian dikukuhkan sebagai Ketua Umum.
Bahkan, kata dia, setiap partai politik pasti terus mendorong kader perempuannya, dan mengucapkan selamat atas dilantiknya struktur kepengurusan KPPG yang baru.
“Yang kedua setiap partai politik itu pasti berusaha mendorong para kader-kader perempuannya,” ujar Bahlil di Jakarta Barat, Senin (21/4/2025).
Bahlil pun menyinggung aturan mengenai keterwakilan perempuan sejumlah 30% pada pemilu.
Menurutnya, yang menjadi persoalan ialah kualitasnya dibanding kuantitas keterwakilan perempuan.
“Problemnya itu sekarang, bukan dalam konteks kuantitas, tapi kualitasnya itu yang kita dorong,” ucapnya.
“Dan agak normatif nah nanti dengan KPPG yang ada sekarang kita akan merumuskan langkah-langkah komprehensif agar tujuan itu bisa terwujud,” sambungnya.
Adapun daftar pucuk struktur KPPG yang dilantik:
- Ketua Umum, Hetifah Sjaifudin
- Wakil Ketua Umum Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi Ratu, Dian Hatifah
- Wakil Ketua Umum Advokasi dan Kebijakan Publik, Karmila Sari
- Wakil Ketua Umum Pemenangan Pemilu Ranny Fahd Arafiq
- Wakil Ketua Umum Pemberdayaan Pemilih Perempuan, Atalia Praratya
- Wakil Ketua Umum Kerjasama Lembaga dan Program Strategis Dwi Setya Pratiwi
- Wakil Ketua Umum Media dan Penggalangan Opini, Sekarwati