Pintasan.co, Bandung – Komunitas perempuan Sora Wanodja Bandung dan Petik Cantik Nusantara (PCN) dari Yogyakarta mempersembahkan acara bertajuk Sora Wanodja Nusantara di Pendopo Kota Bandung, 26 April 2025.

Acara tersebut merupakan perayaan seni yang merangkul musik, budaya dan solidaritas sesama perempuan.

Acara tersebut juga menjadi wadah bagi perempuan lintas daerah untuk menyarakan kecintaan terhadap tenun, musik dawai dan kekayaan sastra tanah air.

Ketua TPP PKK Kota Bandung, Aryatri Benarto Farhan ikut tampil dalam acara tersebut dengan memainkan ukulele bersama komunitas Sora Wanodja.

Aryatri mengaku pertama kali bertemu dengan Komunitas Sora Wanodja saat dirinya mendampingi sang suami berkampanye di Kota Bandung.

“Awalnya saya diajak latihan ukulele sambil memakai kebaya setiap Rabu, dari situ saya bertemu para ibu-ibu yang punya passion besar terhadap budaya dan seni, saya merasa sangat diterima dan tumbuh bersama mereka,” tutur Aryatri, dikutip dari laman jabarporv, Minggu 27 April 2025.

Sebagai informasi tambahan, Komunitas Sora Wanodja sendiri merupakan kelompok perempuan yang menjadikan musik dawai dan nyanyian sebagai medium untuk melestarikan budaya.

Baca Juga :  Komitmen Farhan-Erwin: Tingkatkan Kesejahteraan Pengurus Kewilayahan di Bandung