Pintasan.co, Luwu Timur – Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, secara resmi melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Babussalam yang dirangkaikan dengan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Desa Tampinna, Kecamatan Angkona, Kamis (15/01/2026).

Dalam sambutannya, Bupati Irwan menyampaikan penghargaan atas inisiatif serta semangat gotong royong masyarakat dalam membangun masjid sebagai pusat ibadah sekaligus aktivitas keagamaan.

Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Luwu Timur siap memberikan dukungan terhadap pembangunan sarana keagamaan tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi niat dan usaha masyarakat untuk membangun serta memperindah masjid ini. Pemerintah daerah tentu akan mendukung,” ujar Irwan.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Irwan juga mengumumkan bahwa Pemkab Luwu Timur telah mengalokasikan bantuan dana sebesar Rp500 juta guna menunjang pembangunan Masjid Babussalam.

Selain itu, ia memuji rancangan bangunan masjid yang dinilainya memiliki nilai estetika tinggi dan berpotensi menjadi salah satu ikon daerah.

“Desainnya sangat baik. Ke depan, masjid ini diharapkan menjadi ikon Kabupaten Luwu Timur. Lokasinya yang berada di jalur poros juga memungkinkan para musafir singgah untuk beribadah dengan aman dan nyaman,” jelasnya.

Lebih lanjut, Bupati Irwan menyampaikan komitmen pemerintah daerah dalam memberikan perhatian kepada para pemuka agama, termasuk rencana pemberian insentif serta program wisata rohani.

“Semoga dengan doa dan dukungan kita bersama, seluruh program tersebut dapat berjalan dengan lancar,” tutup Bupati Irwan.

Baca Juga :  Jokowi Diantar Pulang ke Solo oleh Kapolri, Panglima TNI, dan Mantan Mensesneg Pratikno