Pintasan.co, Jakarta Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka bersama Kabinet Merah Putih meninggalkan Akademi Militer (Akmil) di Lembah Tidar, Magelang, Jawa Tengah, pada Minggu (27/10/2024).

Berdasarkan pantauan IDN Times, Presiden Prabowo terlihat keluar dari gerbang utama Akmil sekitar pukul 10.51 WIB, sementara Wakil Presiden Gibran telah berangkat lebih dulu.

Kepergian Prabowo dan rombongan Kabinet Merah Putih menuju Jakarta diiringi drumband “Genderang Suling Canka Lokananta” dari para taruna Akmil.

Prosesi Jajar Kehormatan juga turut mengiringi Prabowo saat menuju gerbang, di mana ia tampak mengenakan baju olahraga dan topi biru navy.

Prabowo melambaikan tangan kepada warga dari sunroof kendaraan Maung yang ditumpanginya.

Para menteri, wakil menteri, utusan khusus presiden, hingga penasihat khusus presiden secara bergantian meninggalkan Akmil setelah menjalani pelatihan selama tiga hari.

Mereka terlihat kompak memakai pakaian olahraga seperti yang dikenakan Prabowo. Sebelum naik bus, para menteri menyempatkan diri menyapa warga dan pelajar yang telah menunggu di depan pintu gerbang utama sejak pagi.

Ribuan warga dan pelajar dari Magelang dan sekitarnya turut menyaksikan kepergian rombongan Prabowo dan kabinetnya, dengan mengibarkan bendera kecil merah putih sambil berseru “Pak Prabowo, Pak Prabowo.”

Dengan kembalinya Kabinet Merah Putih ke Jakarta, kegiatan retreat yang berlangsung di Akmil Magelang pun berakhir.

Sebelum pulang, seluruh anggota kabinet menjalani imun therapy atau pengambilan darah, sarapan bersama, dan sesi foto bersama.

Diketahui bahwa retreat Kabinet Merah Putih ini diadakan oleh Presiden Prabowo di Akmil, Magelang, dari 24 hingga 27 Oktober 2024, bertujuan untuk meningkatkan soliditas serta menyatukan visi dan misi pemerintahan baru di bawah kepemimpinan Prabowo dan Gibran.

Baca Juga :  Tengah Malam Resa Gendong Anaknya Melintasi Banjir, 153 Warga Sidareja Telah Mengungsi