Pintasan.co, MalangBalita berinisial NNL (4) ditemukan tewas setelah terperosok ke dalam selokan, di daerah Dampit, Kabupaten Malang.

Peristiwa ini terjadi saat korban bermain air hujan bersama tiga orang temannya.

Kapolsek Dampit Iptu Ahmad Taufik mengatakan, korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di aliran sungai berjarak 500 meter dari lokasi kejadian.

“Ditemukan meninggal di sungai sekitar 500 meter dari TKP,” kata Taufik, Kamis (21/11/2024).

Saksi menjelaskan, peristiwa terjadi saat korban bermain air hujan bersama tiga temannya pada Rabu (20/11/2024), sekitar pukul 12.00 WIB.

Sementara, orang tua korban tengah memasak air di dapur untuk kebutuhan memandikan korban hari itu.

“Kemudian, pada saat bermain, korban NNL tergelincir dan masuk ke dalam selokan yang berada di area pemukiman warga,” kata Taufik.

Derasnya aliran selokan membuat korban hanyut tak tertolong. Meskipun, saksi telah berteriak meminta pertolongan warga.

Setelah itu, korban hanyut terbawa aliran air yang deras hingga tiga orang temannya tersebut tidak dapat mengikutinya.

Baru kemudian warga menemukan korban di aliran sungai yang berada di Dusun Sumbertangkep, Desa Sumbersuko, Kecamatan Dampit, sekitar pukul 14.00 WIB.

“Posisi korban tersangkut pada ranting kayu dalam keadaan sudah meninggal dunia. Setelah korban ditemukan, langsung dibawa kembali ke rumah duka,” ungkap Taufik.

Baca Juga :  Kepsek SMAN 1 Porong Sebut Siswa akan Membuat History Year Books