Pintasan.co, Jakarta – Selebgram Chandrika Chika kembali menjadi sorotan publik setelah dirinya dilaporkan ke pihak kepolisian.

Kali ini, Chika terjerat kasus dugaan penganiayaan yang melibatkan seorang mahasiswi bernama Yuliana Byun di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. 

Sebelumnya, Chika juga sempat tersandung kasus penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

Kronologi kejadian bermula pada Sabtu, 14 Desember 2024, sekitar pukul 04.30 WIB. Peristiwa ini terjadi ketika korban tengah menunggu jemputannya di kawasan SCBD. 

Saat itu, korban secara tidak sengaja melihat ke arah Chika yang juga sedang menunggu mobil jemputannya.

Rupanya, hal tersebut membuat Chika merasa tidak senang. Dalam laporan yang beredar, diduga Chandrika Chika menghampiri korban sambil membawa tas di tangannya. 

Rekaman CCTV yang viral di media sosial menunjukkan Chika memukul korban menggunakan tas tersebut. Tidak berhenti di situ, Chika juga terlihat menarik rambut korban hingga korban terjatuh di jalan raya. 

Meski korban sudah tersungkur, Chika tampak masih hendak melanjutkan aksinya dengan mencoba menginjak korban. Namun, aksi tersebut berhasil dihentikan oleh temannya. 

Korban akhirnya ditolong oleh petugas keamanan setempat, sementara Chika terlihat kembali bergabung dengan temannya.

Rekaman CCTV yang diunggah akun gosip @lambe_danu2 memperlihatkan momen saat Chika mendekati korban, memukulnya dengan tas, hingga menarik rambut korban. 

Setelah kejadian tersebut, korban terlihat memegang bagian belakang kepalanya sambil dibantu menjauh oleh petugas keamanan.

Video tersebut langsung memicu reaksi keras dari warganet. Banyak dari mereka mengkritik tindakan Chika dan menduga bahwa dirinya mungkin berada di bawah pengaruh obat-obatan saat insiden terjadi. 

“Make sih kayaknya,” komentar seorang netizen. “Harusnya masuk tuh sekarang kan kalau mukul orang ada pasalnya,” ujar yang lain. “Minus prestasi, sok jagoan, si paling problematik,” sindir warganet lain.

Baca Juga :  Festival Seni dan Budaya Kombong Pitu Masapi: Membangkitkan Budaya Lokal Luwu Utara

Tak sedikit juga yang menyinggung kasus Chika sebelumnya, dengan menyatakan bahwa seharusnya Chika dijatuhi hukuman penjara, bukan hanya direhabilitasi. 

“Udah bener harusnya kemaren dipenjara, bukan direhabilitasi doang,” komentar netizen. “Kasus mulu nih bocah,” ujar warganet lain dengan nada kesal.

Kasus ini kini sedang dalam penanganan Polres Metro Jakarta Selatan. Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari Chandrika Chika terkait laporan dugaan penganiayaan tersebut. 

Sementara itu, publik terus menunggu kelanjutan kasus ini, terutama mengingat rekam jejak Chika yang kerap terlibat dalam kontroversi. 

Kasus ini tidak hanya memperlihatkan dampak buruk dari tindakan kekerasan, tetapi juga menjadi pengingat bahwa perilaku publik figur selalu menjadi perhatian dan dapat berdampak pada citra mereka di mata masyarakat.