Pintasan.co, Sulawesi Selatan – Darmawangsyah Muin, Anrong Guru Taeng, menegaskan dedikasinya untuk mendukung pelestarian adat dan budaya di Kabupaten Gowa.
Pernyataan ini disampaikan pada acara Anugerah Lestari Budaya Lembaga Adat Anrong Guru Taeng dan perayaan Milad ke-6 Pertabalan Anrong Guru Taeng 2024, yang diadakan di Gedung Haji Bate, Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, pada Rabu malam (4/9/2024).
Sebagai calon bakal Wakil Bupati Gowa, ia mengimbau agar pemerintah dan masyarakat Gowa bersatu untuk menghidupkan kembali semangat kejayaan masa lalu demi masa depan yang lebih baik.
“Mari kita kobarkan api bersatu sekaligus menjaga dan mewariskan kebudayaan ini kepaa anak cucu kita. Kita jadikan sumber inspirasi dan kebanggan bersama, dengan hati yang penuh cinta dan bangga, mari kita jaga dan lestarikan warisan ini.” ujar Darmawangsyah.
Darmawangsyah juga menyebut bahwa acara ini adalah kesempatan untuk merenung dan mengenang kejayaan Gowa di masa lalu, yang pernah menjadi pusat peradaban besar dalam sejarah.
Dijelaskan bahwa kerajaan Gowa dengan segala kemegahannya, adalah saksi dari peradaban yang luar biasa.
Di bawah kepemimpinan raja-raja bijaksana dan kesatria, Gowa pernah berdiri sebagai pusat budaya dan kemajuan ekonomi yang mengesankan.
Ia melengkapi bahwa dalam menilik sejarah, kita dapat melihat kemegahan istana, keberanian para prajurit, serta kemajuan perdagangan yang hidup dan ekonomi yang berkembang pesat. (Dul)
Acara Gelar Anugerah Lestari Budaya Lembaga Adat Anrong Guru Taeng dan Milad ke-6 Pertabalan Anrong Guru Taeng 2024 mencakup beberapa kegiatan, yaitu: silaturahmi dengan para pemangku adat se-Sulawesi Selatan, pemberian Anugerah Lestari Budaya, orasi kebudayaan, dan pagelaran seni budaya.