Pintasan.co, Jawa Barat – Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi kembali membuat gebrakan baru dengan menantang para bupati dan wali kota di seluruh Jawa Barat untuk tidak menggunakan mobil dinas.
Hal itu disampaikannya saat membahas kemungkinan-kemungkinanarah kebijakan anggran dihadapan para sekretaris daerah sebagai tim TAPD kabupaten kota di Jawa Barat.
“Termasuk saya kasih contoh, gak terima mobil dinas deh,” ujar Dedi Mulyadi, sebagaimana dikutip dari unggahan Instagram pribadinya @dedimulyadi, Minggu, 26 Januari 2025.
Kemudian Dedi Mulyadi menerangkan, dirinya akan memanggil beberapa bupati dan wakil bupati untuk tidak menggunakan mobil dinas selama sekolah di daerahnya masih ada yang jelek.
“Nanti beberapa bupati terpilihnya dan wali kota, selasa atau rabu akan saya kumpulkan untuk buat komitmen, jangan dulu pakai mobil dinas selama sekolah masih jelek,” kata Dedi Mulyadi.
“Tapi yang masih mau pakai mobil dinas, silahkan bicara di Youtube saya sekarang, berani gak?” imbuhnya.