Pintasan.co, JakartaPramono Anung, Gubernur Jakarta, menerima kunjungan dari Rahmat Mirzani Djausal Gubernur Lampung di Balai Kota Jakarta, Selasa (15/4/2025).

Dalam kunjungan itu, terjadi penandatanganan kesepakatan bersama antara Pemerintah Provinsi Jakarta dan Pemerintah Provinsi Lampung tentang upaya Pengembangan Potensi Daerah dan Peningkatan Pelayanan Publik

“Hari ini Pemerintah DKI Jakarta melakukan kesepahaman dan kesepakatan dengan Pemerintah Provinsi Lampung yang mencakup kerja sama bidang pemerintahan serta pengembangan teknologi, khususnya terkait aplikasi JAKI,” ujar Pramono Anung, di Balai Kota Jakarta, Selasa (15/4/2025).

Aplikasi digital JAKI, yang merupakan singkatan dari Jakarta Kini, telah menjadi solusi efektif Pemerintah Provinsi Jakarta dalam mempermudah dan mempercepat layanan publik untuk masyarakat

Jakarta menyatakan kesediaannya untuk mendukung Lampung dalam proses replikasi dan pengembangan platform yang serupa di wilayah Lampung

“Pemerintah Jakarta memberikan dukungan sepenuhnya kepada Pemerintah Lampung untuk mengembangkan JAKI,” imbuh Pramono.

Pemerintah Provinsi Lampung berencana mengintegrasikan berbagai aplikasi layanan daerah, termasuk yang digunakan oleh perangkat desa, ke dalam satu platform terpadu

Aplikasi tersebut nantinya akan diadaptasi, dikembangkan, dan diberi nama baru sesuai kebutuhan masyarakat Lampung, namun tetap mengacu pada sistem dan mekanisme kerja JAKI yang telah terbukti efektif.

Tidak hanya kerja sama di bidang digitalisasi, Jakarta juga membuka pintu untuk kolaborasi lebih luas, terutama dalam sektor pangan dan hilirisasi produk, mengingat Lampung penghasil bahan pangan seperti pisang, jagung hingga beras.

“Seperti kita tahu, Lampung adalah penghasil beras, pisang, jagung, ayam, dan banyak lagi. Maka kami ingin menjajaki kerja sama hilirisasi, tidak sekadar menerima distribusi produk mentah, tapi juga mengembangkan industri pengolahannya, bahkan membangun BUMD bersama di Lampung,” ucapnya.

Bahkan, kata dia, gagasan tersebut muncul dari hasil evaluasi arus mudik Lebaran, dimana penting untuk menciptakan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi di daerah, tidak hanya terpusat di Jakarta.

Baca Juga :  Sedang Berlangsung, Begini Prosesi Pelantikan Prabowo-Gibran

Sementara, Rahmat Mirzani Djausal menilai bahwa kerjasama ini merupakan langkah strategis yang akan meningkatkan kualitas pelayanan publik di wilayahnya

“Kami melihat sangat penting, kami belajar, kami melakukan replika terhadap aplikasi JAKI ini di Provinsi Lampung, karena kita ingin melakukan lompatan dalam melakukan digitalisasi,” imbuh Rahmat.