Pintasan.co, Malang – Suasana hangat dan penuh semangat kebersamaan mewarnai acara Halal Bihalal yang digelar bersama ratusan Kepala Desa dan tokoh masyarakat se-Kabupaten Malang.
Acara ini juga dihadiri oleh Bupati Malang, Wakil Bupati Malang, Kapolres Kabupaten Malang, serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya.
Dalam kegiatan yang dipadati ribuan tokoh masyarakat dari berbagai unsur tersebut berlangsung meriah dan sarat makna tersebut, H. Chusni Mubarok hadir secara langsung dan menyampaikan pesan penting tentang pentingnya memperkuat persatuan dalam membangun daerah.
Dalam sambutannya, H. Chusni Mubarok menegaskan bahwa kerukunan antarwarga dan kolaborasi antara pemerintah desa, tokoh masyarakat, serta seluruh elemen rakyat merupakan kunci utama dalam menciptakan kemajuan yang merata dan berkelanjutan.
“Pembangunan tidak akan berhasil jika dilakukan secara terpisah-pisah. Dibutuhkan kerja sama yang erat dan semangat gotong royong dari seluruh lapisan masyarakat. Kerukunan adalah pondasi utama untuk menciptakan Kabupaten Malang yang kuat, sejahtera, dan berdaya saing,” ujar wakil ketua komisi B DPRD Provinsi Jawat Timur ini.
Ia juga menekankan pentingnya dukungan penuh terhadap program-program prioritas Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto, dalam mewujudkan Indonesia Maju, terutama melalui penguatan ekonomi rakyat dan pembangunan desa.
“Kami siap berada di barisan terdepan untuk menyukseskan program-program Presiden Prabowo, termasuk pengembangan koperasi, ketahanan pangan, dan pemerataan pembangunan desa. Semua ini membutuhkan sinergi antara pusat dan daerah,” tambahnya.
“Acara Halal Bihalal ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi, sekaligus menyatukan visi dan semangat membangun Kabupaten Malang yang lebih baik. Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan makan siang dalam suasana kekeluargaan, sebagai simbol eratnya persatuan antara pemimpin dan rakyat”.Pungkas politisi yang akrab disapa KABAR ( Kaji Barok)