Pintasan.co, Sleman – Awan mendung menyelimuti kawasan Jalan Kaliurang hingga Universitas Gadjah Mada (UGM), diikuti hujan deras yang mulai turun sekitar pukul 15.10 WIB, Selasa (11/3/2025).

Hujan dimulai dengan angin kencang, diikuti dengan suara genteng yang terdengar tertimpa benda kecil dalam jumlah banyak.

Setelah diperiksa, ternyata yang jatuh adalah es yang turun bersamaan dengan hujan deras di siang hari. Kejadian hujan es ini pun menarik perhatian para mahasiswa UGM yang berada di kampus.

Nalya Naomi Tarigan, mahasiswa Fakultas Hukum (FH) UGM, mengatakan bahwa awalnya ia berniat untuk mendokumentasikan momen hujan deras itu.

“Tapi, pas dilihat videonya, kog ada yang mantul-mantul. Pas. Dilihat lagi, itu ternyata bongkahan kecil es batu. Lumayan besar, ya segede koin,” paparnya.

Ia mengungkapkan bahwa ini adalah pertama kalinya ia menyaksikan hujan deras disertai es di Yogyakarta. Selain Nalya, Nia juga terkejut mendengar dan melihat es-es yang jatuh di atas genteng.

“Setiap hari hujan deras sekarang, tapi tidak apa-apa, asal tidak banjir, mana pas bulan Ramadan kan. Jadi, tidak terlalu panas,” tukasnya.

Baca Juga :  Lebanon Laporkan Pelanggaran Gencatan Senjata Israel ke DK PBB