Pintasan.co, Jakarta – Pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih akan segera berlangsung. Ini menandakan masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) segera berakhir.
Saat ini, Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) sedang mempersiapkan skenario perjalanan kepulangan Jokowi dari Jakarta ke Solo pasca purnatugas.
Rencana tersebut mencakup dua opsi perjalanan, yakni melalui jalur darat atau udara.
“Untuk skenario kembali ke Solo, Kementerian Sekretariat Negara menyiapkan berbagai alternatif. Apakah melalui jalur darat atau udara, itu tergantung keputusan beliau,” ujar Ari Dwipayana, Koordinator Staf Khusus Presiden, saat berbincang dengan wartawan di Istana Kepresidenan, Jumat (18/10/2024).
Menkominfo Budi Arie Setiadi, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum ProJo, menginformasikan bahwa Jokowi kemungkinan akan pulang melalui Bandara Halim Perdanakusuma sekitar pukul 15.00 WIB.
Untuk keperluan itu, beberapa kendaraan termasuk Toyota Alphard hitam dengan nomor polisi AD 1 JKW telah disiapkan.
“Ya, untuk perjalanan Pak Presiden, baik melalui darat atau bandara, kendaraan tetap diperlukan untuk mengantarkan beliau,” tambah Ari.
Selain itu, pesawat komersial juga telah disiapkan di Bandara Halim untuk perjalanan udara. Semua pilihan disiapkan agar Presiden dapat memilih yang paling nyaman baginya.
Namun, belum ada konfirmasi apakah anggota keluarga Jokowi lainnya akan turut serta dalam perjalanan ini, kecuali sang istri, Iriana Joko Widodo, yang dipastikan akan menemani.