Pintasan.co, Maros – Rombongan mahasiswa dari Universitas Bosowa (Unibos) Makassar, Sulawesi Selatan, mengalami kecelakaan di Kabupaten Maros, yang mengakibatkan satu mahasiswa meninggal dunia.

Kecelakaan terjadi di ruas Jalan Poros Bantimurung, Kecamatan Bantimurung, pada Jumat, 8 November 2024.

Menurut keterangan Kanit Gakkum Satlantas Polres Maros, Ipda M Yusuf, terdapat 20 mahasiswa yang berada di dalam mobil pikap saat peristiwa itu terjadi.

“Menurut sopir, ada 20 penumpang, satu meninggal dunia, dan 16 lainnya mengalami luka-luka,” ujarnya.

Yusuf menjelaskan bahwa para mahasiswa itu sebelumnya mengikuti kegiatan di Leang-leang, Kabupaten Maros, dan setelah salat subuh, mereka hendak kembali ke kampus.

Karena jaraknya cukup jauh, mereka memilih untuk menggunakan mobil. Kecelakaan terjadi dalam perjalanan pulang setelah salat subuh.

Akibat insiden tersebut, sebagian besar mahasiswa mengalami luka-luka, dan satu di antaranya meninggal dunia.

Korban yang terluka telah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Maros untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.

“Korban yang luka-luka telah dilarikan ke Rumah Sakit La Pallaloi Maros,” tambah Yusuf.

Pihak kepolisian kini tengah menyelidiki penyebab kecelakaan tersebut. Sopir yang juga merupakan mahasiswa mengungkapkan bahwa sempat ada masalah dengan kondisi mobil yang mereka tumpangi.

“Kami masih melakukan penyelidikan terkait hal ini,” jelas Ipda M Yusuf.

Baca Juga :  Pemprov Sulsel Hadirkan Mudik Gratis, Mudahkan Warga Pulang Kampung