Pintasan.co, Sukabumi – Jumlah korban jiwa akibat kecelakaan tragis antara truk boks dan angkot di Jalan Raya Sukabumi-Cianjur bertambah menjadi dua orang.

Insiden yang terjadi pada Kamis (24/10) ini menewaskan AS (62), seorang warga Desa Cimangkok, Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumi, yang akhirnya meninggal dunia saat dirawat di rumah sakit. 

Kepala Subbagian Pengelola Informasi dan Dokumentasi Multimedia (PDIM) Humas Polres Sukabumi Kota, Ipda Ade Ruli, membenarkan kabar ini. Ia menjelaskan bahwa penyelidikan terhadap insiden ini masih berlangsung dan belum ada tersangka yang ditetapkan. 

“Betul atas nama AS yang meninggal dunia kedua. Saat ini kasus masih proses pemeriksaan penyelidikan,” kata Ade saat dikonfirmasi, Minggu (27/10/2024).

Dalam upaya penyelidikan, pihak kepolisian telah memeriksa sejumlah saksi, termasuk sopir truk berinisial AL (27) dan sopir angkot berinisial AR (39), serta beberapa penumpang yang selamat. 

Satuan Lalu Lintas Polres Sukabumi Kota juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengamankan barang bukti.

Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota, AKP Muhammad Hardian Andrianto, menjelaskan kronologi kecelakaan ini. 

Truk boks yang mengangkut makanan dan minuman ringan mencoba menyalip kendaraan lain di Jalan Raya Sukabumi-Cianjur, tepat di wilayah Kecamatan Sukalarang. 

Dalam usahanya kembali ke jalurnya, truk tersebut kurang berkonsentrasi dan tidak berhati-hati sehingga akhirnya menabrak sebuah angkot jenis Carry.

“Kemudian kurang konsentrasi dan kurang kehati-hatian sehingga pada saat kembali ke lajurnya truk tersebut menabrak kendaraan lainnya yaitu kendaraan jenis Carry yakni angkot sehingga terjadi tabrakan,” kata Hardian.

Selain menewaskan dua korban, enam penumpang angkot lainnya mengalami luka ringan yang membutuhkan penanganan medis dan segera dilarikan ke Rumah Sakit Hermina. 

Dampak tabrakan ini menyebabkan angkot berputar beberapa meter hingga masuk ke jalur berlawanan.

Baca Juga :  Pemkab Sidoarjo Tegas Melarang Outing Class Pelajar SD dan SMP

Dalam upaya mencegah kejadian serupa, pihak kepolisian mengimbau agar seluruh pengguna jalan, khususnya di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota, lebih berhati-hati dan tetap fokus saat berkendara.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat pengguna jalan khususnya di wilayah hukum polres Sukabumi Kota agar selalu fokus dan berhati-hati pada saat mengendarai kendaraan,” tutupnya.