Pintasan.co, BandungPersib harus takluk 1-4 di kandang Persebaya dalam pertandingan pekan ke 25 Liga 1 musim 2024/2025.

Laga melawan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, 1 Maret 2025 ini menjadi kekalahan tandang pertama bagi Persib.

Kapten Persib, Marc Klok menyebut bahwa kekalahan ini bisa saja dinilai menjadi permainan yang buruk oleh para suporter.

“Persib kalah 4-1 pasti semua orang bilang Persib jelek bermain tidak bagus,” ujar Klok usai pertandingan, 1 Maret 2025.

Namun Klok juga menegaskan jika Persebaya pada laga tersebut bermain apik terutama setelah mereka unggul satu gol.

“Skor 1-0 membuat Persebaya bangkit, mereka mencetak gol luar biasa, finishing countar attack dan keselahan kami,” jelasnya.

Baca Juga :  Tegaskan Pentingnya Kolaborasi, Walkot Bandung Terpilih Kunjungi Stadion GBLA