Pintasan.co, Jakarta – KPK akan memberikan induksi atau pembekalan kepada para pimpinan baru periode 2024-2029.

Ketua KPK sementara Nawawi Pomolango mengatakan tujuan pembekalan itu diharapkan pimpinan baru KPK dapat segera beradaptasi.

“Biasa. Namanya induksi kan cuma proses untuk memberikan informasi kepada teman-teman yang baru bergabung dalam satu organisasi, agar mereka lebih cepat beradaptasi dengan peran dan lembaganya,” ujar Nawawi di Gedung ACLC KPK, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2024).

Nawawi mengatakan nantinya mereka akan dibekali terkait tupoksi dan tantangan di KPK. Rencananya, induksi akan digelar selama 2-3 hari.

“Tupoksi pada lembaga, tantangannya. Tadi kan saya katakan induksi kan memberikan informasi pada mereka apa saja yang menjadi tupoksi, apa yang jadi tantangan, apa aja yang mereka hadapi?” katanya.

Ketua KPK periode 2024-2029 Setyo Budiyanto, mengatakan dirinya akan mengikuti induksi selama tiga hari. Setyo menuturkan pembekalan itu akan diikuti oleh pimpinan baru KPK dan pimpinan baru Dewan Pengawas (Dewas).

“Tiga hari pembekalan. Semuanya ikut,” ujarnya.

Baca Juga :  Kementerian HAM Siap Bantu Penanganan PMI yang Ditembak di Malaysia