Pintasan.co, Jakarta – Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) Abdul Kadir Karding mengungkapkan bahwa ada kerja sama RI dengan negara-negara di Eropa perihal penempatan PMI.
Abdul kadir pun menuturkan, kerja sama tersebut akan segera ditandatangani.
“Ada peluang yang sangat besar di Eropa, Eropa Timur maupun Eropa Barat. Jadi kayak Slovakia itu tinggal sedikit lagi sudah ada kerja sama yang mungkin Februari atau Maret kami akan tanda tangan kerjasama,” tutur Karding di kantornya, Senin (20/1/2025).
Dia menargetkan, mampu menempatkan PMI di Eropa sampai 10 ribu orang. Bahkan menyebutkan jika Eropa membutuhkan tenaga kerja yang produktif.
“Jadi tenaga kerja produktif mereka terbatas, sehingga peluangnya sebenarnya banyak,” ujarnya.
Karding pun mengatakan, akan menyiapkan berbagai pelatihan sampai kemampuan berbahasa asing bagi PMI yang akan ditempatkan di Eropa.
“Sehingga nanti tugas kami tinggal menyiapkan skill-nya, bahasanya ini yang menjadi tugas berat kami,” imbuhnya.
Menurutnya, banyak peluang dengan jabatan kerja yang beragam di Eropa. Pekerjaan yang bisa tempati oleh PMI antara lain sektor pertanian, restoran sampai hotel.