Pintasan.co – Menteri Keuangan Purbaya menekankan urgensi memperkuat kualitas sumber daya manusia sebagai kunci untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 8 persen.

Hal demikian disampaikan Purbaya saat mengisi kuliah umum di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada Jumat, 21 November 2025,

Ia menyampaikan bahwa generasi muda, khususnya mahasiswa Gen Z, memiliki peran strategis dalam mewujudkan target tersebut.

“Kita perlu orang-orang pintar lebih banyak lagi. Jadi, teman-teman gen Z yang lagi kuliah, belajar sungguh-sungguh, jangan malas-malasan. Kita perlu Anda untuk mendukung delapan persen terus-terusan ke depan nanti,” ujar Purbaya.

Ia juga menegaskan bahwa proses belajar memang bukan hal mudah, tetapi keberhasilan akan memberikan hasil besar tidak hanya bagi diri sendiri, melainkan juga bagi negara.

“Belajar memang tidak gampang, tetapi kalau Anda berhasil, buah manis menunggu Anda di depan. Yang lebih penting, negara menunggu kontribusi Anda,” tambahnya.

Baca Juga :  Usulan Bawaslu: Pemilu dan Pilkada Jangan Diadakan Pada Tahun yang Sama