Pintasan.co, Jakarta – Dwikorita Karnawati, Kepala BMKG menyampaikan, bahwa prediksi cuaca saat musim mudik Lebaran 2025.
Dia menuturkan, sejumlah wilayah di Pulau Jawa diprediksi akan hujan lebat pada 20-26 Maret 2025.
“Bahwa kondisi cuaca di bulan Maret itu masih dimungkinkan terjadinya cuaca ekstrem,” ujar Dwikorita dalam rapat kerja bersama Komisi V DPR RI, di Gedung MPR/DPR/DPD, Jakarta Pusat, Selasa (11/3/2025).
“Secara resolusi lebih tinggi di sini kita melihat pada tanggal 20 hingga 26 Maret zona-zona atau titik-titik yang merah yaitu potensi hujan lebat, ada di Jawa Barat (Jabar) itu lokasinya,” lanjutnya.
Bahkan, kata dia ada beberapa wilayah juga yakni Sumatera Selatan, Bengkulu, Kepulauan Bangka Belitung, dan Jawa Tengah.
Kepala BMKG ini mengatakan jikacuaca ekstrem mulai membaik di awal April.
Pada periode 27 Maret sampai 2 April 2025 diprediksi hujan dengan intensitas ringan dan sedang akan turun di sejumlah wilayah.
Sedangkan pada 3-9 April 2025, akan terjadi hujan dengan intensitas lebat, ringan dan sedang.