Pintasan.co, Jakarta – Dulu dikenal sering wara-wiri di layar kaca, kini Kirana Larasati menjalani peran baru yang jauh berbeda.

Sebagai seorang artis yang sudah lama dikenal di dunia hiburan, ia memutuskan untuk mengeksplorasi karier baru di luar dunia akting. 

Sebelumnya, Kirana juga sempat mencoba peruntungan di dunia politik dengan bergabung sebagai kader partai. 

Ia memilih untuk berkiprah sebagai politisi pada tahun 2018, namun setelah lama tak terdengar kabarnya di dunia hiburan, Kirana kini menambah kesibukan barunya dengan menjadi instruktur selam.

Kirana Larasati, yang memiliki nama lengkap Kirana Larasati Hanafiah, merupakan artis kelahiran Jakarta pada 29 Agustus 1987. 

Ia mulai dikenal sejak tahun 2002, aktif berakting di berbagai film, sinetron, dan FTV hingga 2018. Keputusan Kirana untuk berhenti dari dunia akting datang setelah ia memasuki dunia politik, dan hingga kini, belum ada tanda-tanda bahwa ia akan kembali ke dunia hiburan. 

Apalagi dengan kesibukan barunya yang menambah waktu luangnya sebagai instruktur selam, yang ia umumkan melalui Instagram pribadinya pada 19 Desember 2024.

Perejalanan karis Kirana Larasati

Kirana memulai kariernya di dunia seni peran dengan cara yang tidak sengaja. Ia memenangkan kontes promosi film Eiffel I’m in Love yang diselenggarakan oleh stasiun radio Polaris, dan hadiah utama kontes tersebut adalah makan malam bersama Samuel Rizal dan Shandy Aulia. 

Dari situlah, ia mendapat tawaran untuk mengikuti seleksi peran sinetron yang kemudian membawa namanya semakin dikenal publik.

Sinetron yang menjadi titik balik dalam kariernya adalah Azizah yang tayang di SCTV pada 2007.

Kirana kemudian terus membangun kariernya di dunia sinetron, membintangi berbagai judul terkenal seperti Kala Cinta Menggoda, Sweet 17, Titipan Ilahi, Ku Rindu Jiwaku, Benci Bilang Cinta, dan masih banyak lagi. 

Baca Juga :  Eza Yayang Cerita Serunya Jadi Artis Sejak Kecil, dari Syuting Bareng Agnez Mo Hingga Eno Lerian

Pada 2006 hingga 2008, ia semakin dikenal luas berkat perannya sebagai Azizah dalam sinetron Azizah. 

Kirana juga berperan dalam sinetron Karissa (2008-2009), Cucu Menantu (2008-2009), Cinta Bunga (2009), hingga menjadi pemeran antagonis dalam Kesetiaan Cinta (2009-2010).

Selain itu, ia juga sempat membintangi sinetron Elang: The Real Action Series pada 2014, serta kembali tampil dalam Cinta dan Kesetiaan (2017) dan Raden Pemanah Rasa (2017). 

Perannya yang terakhir di dunia sinetron adalah dalam Hafizah pada 2018. Meskipun begitu, sejak keputusan untuk terjun ke dunia politik dan akhirnya berfokus pada dunia selam, Kirana tidak lagi terlihat di layar kaca.

Di luar dunia seni, Kirana Larasati juga mengalami perjalanan hidup yang penuh liku. Setelah menikah dengan Tama Gandjar pada 2015 dan dikaruniai seorang anak laki-laki, pernikahan mereka berakhir pada 2017. 

Kini, Kirana menjalani kehidupannya sebagai seorang single mom, membesarkan anaknya dengan penuh perhatian.

Keterlibatan Kirana di dunia politik dimulai ketika ia bergabung dengan PDIP pada 2018, namun ia memutuskan untuk keluar dari partai tersebut beberapa waktu kemudian. 

Keputusan tersebut sempat mengejutkan publik, terutama ketika Kirana mengumumkan dukungannya terhadap Prabowo Subianto pada masa kampanye pilpres. 

Pada 2023, ia bergabung dengan Partai Gerindra yang dipimpin oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, dan kini menghabiskan waktunya dengan kegiatan politik dan instruktur selam, jauh dari sorotan dunia hiburan yang dulu sangat akrab dengannya.