Pintasan.co, MergangsanPasar Prawirotaman meraih predikat sebagai pasar terbaik dalam Lomba Pasar Nasional 2024. Lomba tersebut diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk memperingati Hari Habitat dan Hari Kota Dunia.

Sebanyak 26 pasar yang telah direvitalisasi dari tahun 2018 hingga 2023 ikut berpartisipasi dalam lomba ini. Pasar Prawirotaman dari Kota Yogyakarta menduduki peringkat pertama, diikuti oleh Pasar Kota Batu di Jawa Timur dan Pasar Kabupaten Gianyar di Bali yang berada di posisi kedua dan ketiga.

Penjabat Wali Kota Yogyakarta, Sugeng Purwanto, menekankan bahwa prestasi ini mencerminkan pengelolaan pasar yang optimal.

“Poin utama dari setiap penghargaan maupun prestasi itu adalah bagaimana bisa mepertahankan dan terus meningkatkan pelayanan terbaik, yang saling menguntungkan bagi para pedagang dan masyarakat atau konsumen. Dengan terciptanya iklim usaha yang sehat, layanan konsumen yang aman, nyaman dan harga terjangkau,” ujarnya saat ditemui di Pasar Prawirotaman pada Senin (14/10).

Kepala Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta, Veronica Ambar Ismuwardani, menjelaskan bahwa juri melakukan penilaian dalam dua tahap dalam lomba ini. Dari 26 pasar yang dinilai, panitia memilih lima pasar terbaik untuk presentasi. Pasar Prawirotaman berhasil mengungguli pasar lainnya berkat inovasi dan pengelolaan yang baik.

Ambar menambahkan, penilaian mencakup berbagai aspek, seperti peran komunitas, kemitraan dengan pemangku kepentingan, digitalisasi, dan pengelolaan sampah.

“Ada banyak aspek penilaian mulai dari sisi inovasi, penghargaan, peran komunitas dan aktivitas penyelenggaraan event di dalam pasar. Kemudian terkait kemitraan dengan pemangku kepentingan, digitalisasi pasar rakyat, pemeliharaan sarana prasarana, hingga pengelolaan sampah,” tuturnya.

Selain itu, pasar ini telah mendapatkan sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SNI) pada tahun 2022.

Baca Juga :  PDIP: Akan Patuhi Putusan MK soal Penghapusan Presidential Threshold

Prestasi ini diharapkan mendorong pasar-pasar lain di Yogyakarta meniru pengelolaan Pasar Prawirotaman dan terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas layanan.