Pintasan.co, Jakarta – Menteri Sosial Saifullah Yusuf, atau yang akrab disapa Gus Ipul, menyatakan bahwa pemerintah telah mempersiapkan beberapa kota di Indonesia sebagai lokasi penampungan jika sewaktu-waktu Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan evakuasi warga Gaza ke Tanah Air.

Meski hingga saat ini belum ada keputusan resmi dari Presiden, Gus Ipul mengungkapkan bahwa Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi telah meminta seluruh anggota Kabinet Merah Putih untuk bersiap diri menghadapi kemungkinan tersebut.

“Memang belum ada arahan langsung soal evakuasi, tapi kami diminta bersiap-siap. Kalau nanti ada perintah Presiden, kita sudah siap,” ujar Gus Ipul seusai menghadiri acara halal bihalal bersama Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar di kawasan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Minggu (20/4/2025).

Pangkal Pinang Masuk Daftar Kota Siaga

Ketika ditanya mengenai daerah yang telah dipersiapkan, Gus Ipul menyebut Pangkal Pinang sebagai salah satu kota yang kemungkinan akan menjadi lokasi penampungan.

Ia menegaskan bahwa langkah ini masih bersifat antisipatif, sembari menunggu keputusan dari Presiden.

“Ya, Pangkal Pinang salah satunya yang sudah kami siapkan,” katanya singkat.

Kemensos Siapkan Fasilitas untuk Skenario Evakuasi

Gus Ipul menambahkan bahwa Kementerian Sosial telah menyiapkan berbagai sarana pendukung sebagai bagian dari skenario evakuasi, termasuk tempat tinggal dan layanan sosial yang mungkin dibutuhkan para pengungsi dari Gaza.

Namun demikian, ia kembali menekankan bahwa semua langkah ini hanya akan dilaksanakan jika ada perintah langsung dari Presiden Prabowo.

“Kami punya fasilitas yang bisa digunakan, tapi semuanya tergantung arahan Presiden,” pungkasnya.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Tegaskan Siap Copot Pejabat yang Lamban dan Tidak Patuh