Pintasan.co, Klaten – Dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-146, Polisi Wanita (Polwan) dari Polres Klaten mengadakan kegiatan senam sehat bersama para ibu lanjut usia (lansia) di Dukuh Banyumalang RT 03 RW 08, Desa Glagah, Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, pada Minggu (20/4/2025).
Acara ini berlangsung di salah satu rumah warga setempat dan diikuti oleh sejumlah personel Polwan Polres Klaten, di antaranya Kompol Siti Aminah, Bripka Septiyani, Bripda Nilam Maunasah, Bripda Hanifah Putri Ardyanti, Bripda Azahra Nirmala Purnomo, serta Bripda Indah Fitriani Sunaryo.
Para Polwan turut serta dan berbaur dengan puluhan anggota Pokja 06 Desa Glagah untuk mengikuti senam sehat bersama.
Kasi Humas Polres Klaten, AKP Nyoto, menjelaskan bahwa kegiatan ini mengusung tema “Perempuan Cerdas yang Memiliki Kepekaan dalam Sosial dan Cinta Tanah Air”.
Melalui tema tersebut, diharapkan para Polwan Polres Klaten dapat menumbuhkan semangat kebersamaan, menjaga kesehatan, serta memperkuat jalinan hubungan antara kepolisian dan masyarakat, terutama dengan para perempuan lansia.
“Kegiatan itu bukan hanya untuk meningkatkan kesehatan fisik. Tetapi juga mempererat silahturahmi dan semangat Kartini bagi kaum perempuan, khususnya para ibu-ibu lansia yang selama ini menjadi pilar keluarga serta masyarakat,” ucap AKP Nyoto, Senin (21/4/2025).
AKP Nyoto menjelaskan bahwa kegiatan senam berjalan lancar dan disambut antusias oleh para peserta.
Selain berolahraga, kegiatan tersebut juga dipenuhi dengan canda tawa dan obrolan santai antara Polwan dan warga, menciptakan suasana hangat dan akrab.
Tujuan dari interaksi ini adalah untuk membangun kedekatan emosional yang lebih kuat antara kepolisian dan masyarakat.
Melalui kolaborasi ini, peringatan Hari Kartini tahun ini diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi para perempuan untuk terus memperjuangkan kesetaraan, meningkatkan kepedulian sosial, serta menerapkan pola hidup sehat.
Lebih lanjut, AKP Nyoto memaparkan para Polwan Polres Klaten berkomitmen untuk terus terlibat dlaam kegiatan sosual yang menyentuh langsung masyarakat.
Kegiatan itu juga diharapkan mampu meningkatkan rasa cinta Tanah Air serta kepedulian sosual di kalangan perempuan sesuai dengan nilai-nilai perjuangan RA Kartini.
“Melalui momen ini, kami ingin menghidupkan kembali semangat Kartini dalam konteks kekinian. Di mana perempuan tidak hanya aktif dalam rumah tangga, tapi juga memiliki peran penting dalam membangun komunitas yang sehat dan peduli,” tandasnya.