Pintasan.co, Jakarta – GPIB Immanuel Jakarta telah melaksanakan ibadah kebaktian Natal sesi pertama. Pada momen Natal tahun ini Pendeta Abraham Ruben Persang memberikan pesan agar masyarakat terus menjaga keberagaman.

“Kita punya harapan Indonesia emas, Indonesia maju. Salah satu sendinya adalah soal menjaga keberagaman itu sebagai kekayaan, sebagai pemberian dari Tuhan,” ujar Pendeta Abraham saat ditemui wartawan di Gereja Immanuel Jakarta, Rabu (25/12/2024).

“Dan tentunya dengan Natal ini kita makin memperkokoh ikatan silaturahmi kita, ikatan kepedulian kita satu dengan yang lain tanpa membeda-bedakan,” tambahnya

Mengusung tema “kesederhanaan Natal Kristus membawa kesukaancitaan bagi dunia”, Pendeta Abraham ingin mengajak para umat agar tidak terlalu berfokus pada hiasan-hiasan Natal.

Pendeta Abraham berharap umat dapat lebih banyak berkontribusi kepada masyarakat.

“Artinya, kita mau mengajak umat supaya perayaan-perayaan Natal, ibadah Natal, bukan diutamakan hiasannya, tapi lebih pada kontribusi dan karya kita untuk berbagi dan juga memberi kontribusi baik kepada masyarakat,” ujar Pendeta Abraham.

Baca Juga :  Mengubah Orientasi dari Kendaraan Pribadi ke Kendaraan Umum, Pramono: Jakarta Harus Dibuat Lebih Tertib Lagi