Pintasan.co, Jakarta – Presiden Prabowo akan melakukan penyambutan terhadap Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan secara kenegaraan di Istana Kepresidenan Bogor pada Rabu, (12/2/2025).

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan dan Ibu Emine Erdogan direncanakan melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia pada tangal 11-12 Februari 2025.

“Penyambutan upacara kenegaraan oleh Presiden Prabowo Subianto kepada Presiden Erdogan akan dilakukan di Istana Kepresidenan Bogor pada hari Rabu, 12 Februari 2025,” ujar Yusuf Permana Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Selasa (10/2/2025).

Yusuf mengatakan, bahwa kunjungan kenegaraan tersebut adalah langkah dalam mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Turkiye.

“Setelah prosesi penyambutan, agenda dilanjutkan dengan melakukan pertemuan bilateral untuk membahas berbagai aspek kerja sama antara kedua negara yang saling menguntungkan,” tuturnya.

Kunjungan kenegaraan tersebut diharapkan mampu mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara Indonesia dan Turkiye.

Serta memberikan dampak positif bagi kemajuan kedua negara.

“Sebagai bagian dari rangkaian acara, kunjungan kenegaraan tersebut akan ditutup dengan jamuan santap siang kenegaraan yang digelar di halaman Istana Kepresidenan Bogor,” ujarnya.

Pertemuan kedua presiden itu juga akan membahas terkait forum High-Level Strategic Cooperation Council (HLSC).

Gelaran itu adalah forum bilateral reguler tertinggi Indonesia dengan Turki, yang akan dipimpin langsung oleh kepala negara.

Baca Juga :  DPRD Sulsel Soroti Banyaknya SILPA 2024, Disnakertrans Sulsel Diminta Evaluasi Anggaran