Pintasan.co, JakartaPramono Anung, Gubernur Jakarta, bertemu dengan Azrul Ananda, CEO dan founder DBL, untuk membahas kesiapan Jakarta jika menjadi tuan rumah penyelenggaraan DBL tingkat pelajar.

“Urusan DBL, tadi kita bahas kebetulan ada Pak Kadis. Dan Pemerintah Jakarta, kalau memang DBL sekali lagi akan diadakan di Jakarta, tentunya kami akan memberikan support untuk itu,” ujar Pramono Anung di Balai Kota Jakarta, Senin (14/4/2025).

Gubernur Jakarta tersebut mengatakan bahwa kegiatan seperti DBL sangat bermanfaat untuk mengasah bakat para siswa, terutama di Jakarta.

Bahkan, dia pun meyakini bahwa pelaksanaan DBL akan berdampak pada berkembang olahraga basket di Jakarta.

“Karena ini akan sangat bagus. DBL ini kan pelajar, siswa. Jadi akan sangat bagus bagi perkembangan basket, terutama bagi siswa yang ada di Jakarta,” ucapnya.

Bahkan, dia juga mengatakan, bahwa sudah lama mengenal sosok Azrul yang merupakan putra dari Dahlan Iskan, mantan Menteri BUMN periode 2011-2014. Dan mengatakan, memiliki komitmen yang sama dengan Azrul di bidang olahraga.

Baca Juga :  MRT Segera Diperluas sampai ke Balaraja, Pramono: Mengurangi Kemacetan