Pintasan.co, Jakarta
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia pada hari ini, Minggu (20/10).

Prosesi pelantikan akan berlangsung dari pukul 10.00 WIB hingga 11.23 WIB di Kompleks DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta, dimulai dengan pengumandangan lagu kebangsaan, Indonesia Raya.

Pelantikan ini dipimpin oleh Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, yang akan memimpin sidang paripurna hingga selesai pada pukul 11.23 WIB.

Prabowo dan Gibran akan menandatangani berita acara pelantikan, diikuti dengan penyerahan dokumen resmi.

Selama acara, akan dilakukan prosesi pertukaran tempat duduk antara Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin dengan Prabowo dan Gibran. Setelah itu, Ketua MPR akan melanjutkan jalannya sidang.

Pidato perdana Prabowo sebagai Presiden dijadwalkan pada pukul 10.47 WIB hingga 11.05 WIB, diikuti penutupan sidang paripurna pada pukul 11.15-11.20 WIB, dan ditutup dengan lagu Indonesia Raya.

Setelah pelantikan, Prabowo dan Gibran akan berangkat ke Istana Negara untuk mengikuti acara pisah sambut dengan Presiden Jokowi. Sebanyak 33 kepala negara telah mengonfirmasi kehadirannya dalam pelantikan ini.

Selain para pemimpin dunia, mantan presiden dan wakil presiden Indonesia seperti Susilo Bambang Yudhoyono, Try Sutrisno, dan Budiono juga direncanakan hadir.

Tokoh politik seperti Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo dipastikan hadir di Kompleks Parlemen.

Namun, Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, tidak bisa hadir karena alasan kesehatan. Sebagai gantinya, ia menginstruksikan seluruh anggota PDIP untuk menghadiri acara tersebut.

Baca Juga :  Sebelum Pelantikan, Rano Karno Sambangi Rumah Pramono Anung