Pintasan.co, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan bahwa dukungan Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina tak pernah luntur.
Hal ini ia sampaikan saat bertemu Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh, di Istanbul, Turki, dalam forum The Group of Parliaments in Support of Palestine pada Jumat (18/4).
“Dukungan terhadap Palestina adalah bagian dari panggilan moral dan sejarah bangsa Indonesia. Sejak awal kemerdekaan, komitmen kita terhadap perjuangan rakyat Palestina tidak berubah,” ujar Puan dalam keterangannya dari Jakarta, Minggu.
Puan menyampaikan bahwa dukungan untuk Palestina tidak hanya datang dari pemerintah dan masyarakat Indonesia, namun juga secara aktif diperjuangkan oleh DPR RI melalui berbagai forum internasional.
“Di forum bilateral maupun multilateral, kami selalu menyuarakan dukungan untuk Palestina, sekaligus mengajak komunitas global agar bersama-sama mewujudkan perdamaian di sana,” tegasnya.
Ia menambahkan, DPR RI konsisten mengangkat isu pelanggaran HAM yang dialami rakyat Palestina dalam pertemuan-pertemuan internasional, seperti di Inter Parliamentary Union (IPU), Organisasi Kerja Sama Islam (OKI), forum ASEAN, dan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Menurut Puan, langkah tersebut merupakan implementasi dari amanat konstitusi Indonesia yang mendorong terciptanya perdamaian dunia.
“Indonesia harus menjadi motor dalam mendorong solusi damai dan menolak segala bentuk kekerasan sebagai cara menyelesaikan konflik. Aksi kekerasan Israel terhadap warga sipil, termasuk perempuan, anak-anak, dan lansia di Gaza dan Tepi Barat, harus dihentikan,” katanya.
Dalam pembicaraan langsung dengan Rawhi Fattouh, Puan juga menegaskan keinginan untuk mempererat hubungan kerja sama antara DPR RI dan Parlemen Palestina.
Menurutnya, kemitraan yang kuat dapat memperluas dukungan internasional bagi perjuangan rakyat Palestina agar dapat hidup tenang dan damai di tanah airnya sendiri.