Pintasan.co, Blora – Kebakaran yang melibatkan rumah warga terjadi di Dukuh Puthuk, Desa Kalen, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora, pada Jumat (7/2/2025).
Hariyanto Purnomo, Kabid Damkar Satpol PP Blora, mengungkapkan bahwa insiden kebakaran tersebut berlangsung sekitar pukul 10.29 WIB.
“Ya mas, kita dapat laporan masuk adanya kebakaran rumah warga di Dukuh Puthuk, Desa Kalen, Kecamatan Kedungtuban, tadi pukul 10.29 WIB,” katanya
Selanjutnya, Hariyanto mengungkapkan bahwa yang terbakar adalah rumah milik warga.
Setelah menerima informasi tersebut, pihaknya segera mengirimkan tim pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.
“Damkar Pos Randublatung dan Pos Cepu saat ini masih melakukan pemadaman,” terangnya.
Penyebab kebakaran masih belum diketahui, dan pihak berwenang saat ini sedang menunggu informasi dari petugas yang berada di lokasi.
“Masih nunggu laporan dari lokasi mas,” paparnya.