Pintasan.co, Jakarta– Sejumlah ketua umum partai politik kembali mendatangi Kantor Kementerian Pertahanan (Kemhan) Pada Kamis (17/10/2024) siang.

Pertemuan yang dihadiri oleh beberapa tokoh partai besar ini memunculkan spekulasi tentang agenda politik yang sedang dibahas.

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menjadi yang pertama terlihat tiba di Kantor Kemhan sekitar pukul 14.13 WIB.

Tidak lama setelah itu, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga menjabat sebagai Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, menyusul ke lokasi.

Tak hanya mereka, Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, turut hadir.

Setelahnya, giliran Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, juga terlihat merapat ke Kantor Kemhan.

Menariknya, ketika Bahlil tiba, mobil yang membawa Surya Paloh tampak meninggalkan gedung tersebut. Sekitar pukul 14.53 WIB, Ketua Umum Partai Demokrat yang juga menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), juga tiba di lokasi.

Hingga kini, belum ada informasi yang pasti mengenai topik pembahasan dalam pertemuan para ketua umum partai politik ini.

Baca Juga :  Tragedi Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki, Delapan Orang Tewas di Flores Timur