Pintasan.co, Jakarta Kebakaran melanda kawasan padat penduduk di Senen, Jakarta Pusat, mengakibatkan delapan rumah ludes dilalap api pagi tadi.

Kebakaran terjadi pada pukul 06.10 WIB di Jalan Kalibaru Barat, RT 16 RW 01, Kelurahan Bungur, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat.

“Obyek kejadian bangunan permanen,” ujar Achmad Saiful Kahfi Kasiops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, Jumat (25/4/2025).

Upaya pemadaman api dimulai pada pukul 06.17 WIB, dan penyebab kebakaran diduga kuat akibat korsleting listrik.

“Dugaan penyebab korsleting listrik,” ucapnya.

Asap pertama kali terlihat oleh warga, yang kemudian memberitahukan kejadian tersebut kepada warga lainnya untuk bersama-sama berupaya memadamkan api hingga menghubungi pemadam kebakaran (damkar).

“Warga atas nama Bu Yuyun sedang tiduran main HP melihat asap yang masuk ke kamar rumahnya, kemudian keluar dari rumah melihat api besar di depan rumah, langsung berteriak ada kebakaran dan warga berusaha memadamkan dengan alat seadanya kemudian menghubungi kantor Gulkarmat Jakarta Pusat,” jelasnya.

Total sebanyak 23 unit mobil damkar beserta 92 personel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. Pemadaman sempat terhambat kondisi TKP yang berada di gang sempit padat penduduk.

Kebakaran tersebut melalap area seluas kurang lebih 250 meter persegi dan menyebabkan kerugian diperkirakan sebesar Rp 365 juta.

“Objek terbakar 8 rumah,” ujarnya dilansir detiknews.

Dalam peristiwa kebakaran ini, tidak ada korban jiwa. Namun, sebanyak 11 keluarga dengan total 44 jiwa terkena dampak dari kejadian tersebut.

Baca Juga :  PDI Perjuangan Dorong Polri Kembali Dibawah Kendali TNI atau Kemendagri