Pintasan.co, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menerima kunjungan dari Duta Besar India Sandeep Chakravorty hari ini.
Pertemuan berlangsung di ruang delegasi DPR RI, Gedung Nusantara III, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/2/2025).
Kunjungan yang dilakukan untuk menindaklanjuti kerja sama baik antara Indonesia dengan India, baik dari segi parlemen sampai dengan hubungan antar partai.
Sandeep pun mengatakan, bahwa hubungan harmonis antara India dengan RI setelah Presiden Prabowo Subianto mengunjungi negaranya beberapa waktu yang lalu.
“Saya sungguh merasa terhormat bisa bertemu dengan Profesor Dasco. Saya katakan ke dia terkait persahabatan antara India dan Indonesia, namun lebih khusus lagi saya memberi tahu tentang kunjungan Bapak Presiden Prabowo baru-baru ini ke India. Diskusi Prabowo dengan Perdana Menteri Modi, dan bagaimana kita akan menindaklanjuti hubungan antara India dan Indonesia,” ujar Sandeep, Kamis, (6/2/2025).
Bahkan dia menuturkan, Presiden Prabowo pun menyambangi Gedung Parlemen India yang baru dalam kunjungannya waktu lalu.
Kata dia, pertemuannya saat ini membicarakan perihal hubungan antara Partai Gerindra dan Partai Bharatiya Janata (BJP).
“Hubungan antar Partai Gerindra dan BJP ke depannya. Jadi pada dasarnya, saya menganggap parlemen sebagai elemen penting dalam membangun hubungan persahabatan dengan India,” tutur Sandeep
Ketua Harian DPP Partai Gerindra ini menjelaskan, jika pertemuan hari juga membahas terkait peluang investasi.
Termasuk, menyinggung perihal makan bergizi gratis yang juga dilakukan oleh pemerintah India.
“Tadi kita juga membahas hubungan kelanjutan antara partai dengan partai, dan kemudian parlemen dengan parlemen. Jadi ada tindak lanjutnya nanti,” jelasnya.
“Dan kemudian ada beberapa hal kita diskusi tentang peluang-peluang investasi yang akan dibuka peluangnya, dan India juga akan masuk ke Indonesia, dan itu akan ditindaklanjuti oleh Menteri Investasi nantinya,” sambungnya.
Dia pun menuturkan pembicaraan investasi juga terkait dengan bidang teknologi. Indonesia dikatakan akan membuka peluang bagi India untuk berinvestasi di sini.