Pintasan.co, Bandung – Persib Bandung resmi mengumumkan baru mereka yakni Frans Dhia Jirjis Haddad atau lebih dikenal dengan sebutan Frans Putros.

Pengumuman nama Frans Putros dilakukan dengan cara unik lagi yakni melalui karangan bunga yang di simpan di Jalan Asia Afrika.

Sebelumnya, Persib juga mengumumkan beberapa nama pemain anyarnya dengan cara yang unik yakni melalui videotron, brosur, mobitron, koran, radio, bioskop dan melalui pos.

Menariknya, nama Frans Putros disusun dan ditempel di karangan bunga langsung oleh Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan.

Farhan berharap dengan kedatangan Frans Putros ini bisa mendorong klub kebanggaan warga Bandung itu menjadi juara Kembali.

“Frans Putros ini kita harapkan bisa membawa PERSIB (juara) lagi,” kata Farhan setelah menyusun nama Putros secara lengkap, Rabu, 16 Juli 2025.

Frans Putros ini merupakan pemain asal Aarhus, Denmark yang sebelumnya memperkuat klub asal Thailand, Port FC.

Ia bermain cukup gemilang di klub asal Thailand tersebut dengan mengkoleksi 5 gol dan 7 assist dari 93 penampilannya.

Baca Juga :  Skuad Maung Bandung Bakal Terbang ke Thailand, Lakukan Pemusatan Latihan di Sana!