Pintasan.co, Jakarta – Wali Kota di Austria utara dilaporkan tewas setelah ditembak pada Senin (28/10) pagi.

Kepolisian setempat menyebut Wali Kota Kirchberg ob der Donau, Franz Hofer, meninggal dunia akibat penembakan yang terjadi di dekat perbatasan dengan Jerman dan Republik Ceko.

Juru bicara kepolisian Upper Austria, Ulrike Handelbauer, menyatakan bahwa pelaku langsung melarikan diri setelah melakukan aksinya.

Saat ini, tim gabungan kepolisian dan pasukan khusus masih melakukan pengejaran terhadap tersangka.

Dilansir dari CNN, Handelbauer menyampaikan bahwa mereka menduga pelaku yang sedang dicari masih membawa senjata.

Polisi menyampaikan bahwa penembakan tersebut diduga dipicu oleh perselisihan terkait hak berburu. Selain Wali Kota Franz Hofer, seorang pria lain juga ditemukan tewas tertembak.

Insiden penembakan ini terjadi tak lama setelah penembakan Hofer.

Baca Juga :  Bobby Nasution dan Ahmad Luthfi Tunggu Keputusan Prabowo Soal Jabatan Di Partai