Pintasan.co, Bantul – Seorang perempuan berinisial W (33) ditemukan tewas diduga dibunuh oleh suaminya AP (39), di rumah AP yang terletak di Karang Jati, Kalurahan Tamantirto, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widyana, menyampaikan bahwa pembunuhan ini terungkap setelah Polsek Kasihan menerima laporan dari warga mengenai bau menyengat di rumah pelaku, AP, pada Selasa (4/2/2025) sekitar pukul 09.00 WIB.

“Usai menerima laporan itu, Kapolsek Kasihan beserta warga setempat membuka paksa rumah pelaku AP yang pada saat itu dalam keadaan kosong dan terkunci,” ungkap dia kepada awak media.

Ketika pintu dibuka tercium bau yang diduga berasal dari sesuatu yang tertutup kain berwarna merah.

Saat diperiksa ditemukan seorang perempuan yang sudah meninggal dunia. Perempuan tersebut adalah W.

Polsek Kasihan bersama Satreskrim Polres Bantul segera melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus ini dan sekaligus mengamankan pelaku.

“Dari hasil penyelidikan, kami berhasil mengamankan pelaku AP di rumah kost yang berjarak kurang lebih satu kilometer dari tempat kejadian atau rumah pelaku sekira pukul 11.00 WIB,” bebernya.

Pelaku segera diamankan oleh polisi. Karena kasus ini mengakibatkan kematian, maka penanganannya ditangani oleh Polres Bantul.

Ternyata, korban adalah istri pelaku, meski mereka sudah berpisah tempat tidur. Beberapa waktu terakhir, korban tinggal di Kabupaten Kulon Progo, dan pada Sabtu (8/2/2025), korban datang mengunjungi rumah pelaku.

“Tadinya, korban datang ke rumah pelaku dengan niat mengajukan cerai. Kemudian, korban dan pelaku sempat cekcok,” ungkapnya.

Lalu, pelaku sempat meminta berhubungan badan dengan korban, namun ditolak oleh korban.

Akhirnya, pelaku memukul korban menggunakan linggis hingga meninggal dunia.

“Pelaku mengakui menghabisi nyawa korban W, dengan cara memukul korban dengan linggis dari belakang bagian belakang,” ucap dia.

Baca Juga :  Akibat Hujan Deras, Ratusan Hektar Lahan Sawah di Bantul Terendam Air