Pintasan.co, Jawa Barat – Empat kepala daerah di Jawa Barat dari PDIP menunda keberangkatan untuk retret ke Magelang Jawa Tengah.

Keempatnya ialah Bupati Cirebon Imron, Bupati Pangandaran Citra Pitryami, Bupati Bekasi Ade Kuswara dan Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono.

Pagi ini, keempat Kepala Daerah dari PDIP itu berada di Bandung menghadiri paripurna DPRD Jawa Barat untuk menyimak pidato pertama Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Jumat, 21 Februari 2025.

Setelah itu, keempat kepala daerah dari PDIP itu berkunjung ke ruangan Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, Ono Surono untuk melakukan pertemuan tertutup dan tidak ikut rombongan kepala daerah untuk bertolak ke Magelang.

Ono Surono menuturkan jika keempat kepala daerah tersebut menunda keberangkatan ke Magelang karena menunggu intruksi lanjutan dari Ketua Umum PDIP, Megawati.

“Kepala daerah yang diundang kegiatan retret di Magelang untuk menunggu dulu intruksi dari ibu ketua umum selanjutnya dan mereka standby dengan posisi telepon aktif,” ujar Ono Surono, 21 Februari 2025.

Alasan penundaan tersebut menurut Ono Surono dikarenakan saat ini PDIP sedang mengkaji terkait aturan hukum kegiatan retret untuk kepala daerah.

Meski demikian, menurut Ono Surono yang terpenting adalah para kepala daerah dari PDIP untuk langsung bekerja.

“PDIP selalu berkomitmen bagaimana kepala daerahnya untuk bisa bekerja, yang paling utama bagaimana menyelesaikan persoalan di wilayah masing-masing,” imbuhnya.

Baca Juga :  Zulhas: Garam Konsumsi Tidak Boleh Diimpor Lagi Tahun Depan, Garam Industri Ditingkatkan Produksinya