Pintasan.co, Bandung – Delegasi FIFA, Nisrein Al Qaisi, Richard Davies, dan Teck Yin Lim berkunjung ke Graha Persib didampingi oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Kunjungan Delegasi FIFA itu diterima langsung Deputy CEO PT PERSIB Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan di Graha PERSIB, Jalan Sulanjana No. 17, Kota Bandung, Sabtu, 12 April 2025.

Adhitia menyambut baik kedatangan dari Delegasi FIFA. Ia juga mengungkapkan bahwa transformasi ini bisa membawa dampak baik bagi Liga 1 di Indonesia.

“Kami merasakan bahwa sejak proses transformasi ini berjalan, Liga Indonesia menjadi semakin baik, kompetitif, dan kualitasnya terus meningkat,” ujarnya.

Sementara itu, Nisrein Al Qaisi menjelaskan alasan kunjungan ini adalah bagian dari komitmen FIFA dalam mendorong transformasi liga dan klub secara global.

“Program FIFA Professional Football bertujuan untuk membantu liga dan klub di seluruh dunia mencapai tujuan mereka dan menetapkan standar profesional yang tinggi. Ini mencakup aspek operasional, komersial, regulasi, serta edukasi melalui berbagai lokakarya dan program diploma,” jelasnya.

Delegasi dari FIFA itu pun mengapresiasi sambutan hangat dari Persib. Ia menilai jika klub kebanggaan masyarakat Jawa Barat ini sudah bisa menerapkan standar operasional yang tinggi.

“Ini adalah salah satu yang terbaik yang pernah kami lihat sejauh ini,” imbuh Nisrein.

Baca Juga :  Pemprov Jateng Berikan Bonus Rp98,9 Miliar Kepada Atlet Peparnas 2024