Pintasan.co, Solo – Polresta Solo siap mengamankan pertandingan Liga 1 Indonesia yang mempertemukan Persis Solo dengan Persita Tangerang di Stadion Manahan Solo pada Minggu (27/4/2025) pukul 15.30.

Untuk menjaga keamanan selama pertandingan, personel gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Satpol PP, dan Dishub akan dikerahkan.

“Kami akan menyiapkan 525 personel tim gabungan TNI, Polri, Satpol PP dan Dishub Kota Surakarta untuk mengamankan pertandingan sepak bola Liga 1 antara Persis Solo melawan Persita, yang menggunakan Stadion Manahan Solo,” kata Kapolresta Solo, Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo melalui Kabagops AKP Engkos Sarkosi, Sabtu (26/4/2025).

Berdasarkan hasil technical meeting, terangnya, panitia pelaksana menyediakan tiket sejumlah 18 ribu tiket. Pihak kepolisian masih mengikuti regulasi aturan dari PSSI bahwa suporter tim tamu dilarang hadir di stadion.

Kabagops Polresta Solo menjelaskan bahwa pihaknya akan memeriksa barang bawaan suporter di pintu masuk stadion untuk memastikan tidak ada barang yang dilarang dibawa ke dalam stadion. Langkah ini diambil untuk menjaga keamanan dan kelancaran pertandingan.

Kabagops juga mengingatkan suporter yang akan masuk ke stadion bahwa ada aturan yang harus diikuti, seperti larangan membawa barang-barang tertentu, antara lain senjata api, benda tajam, korek api, rokok manual, flare, dan barang-barang lain yang sudah ditetapkan sebagai larangan masuk stadion.

“Minuman dengan botol dan berwarna sudah jelas dilarang dibawa masuk ke stadion. Penonton tidak boleh mengonsumsi minuman keras yang sudah menjadi ketentuan masuk stadion. Nanti, akan ada pemeriksaan oleh petugas saat penonton masuk stadion. Kami berharap penonton masuk bekerja sama dengan baik,” jelasnya.

Baca Juga :  Pemkab Jepara Akan Mengeluarkan Surat Edaran Larangan ASN Gunakan Gas LPG Subsidi