Pintasan.co, Blora – Seorang pria lanjut usia ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di hulu Bendungan Randugunting, Desa Gaplokan, Kecamatan Japah, Kabupaten Blora, pada Sabtu (30/11/2024).
Kapolsek Japah, AKP Isnaeni, mengungkapkan bahwa korban bernama Agus Budianto (60) yang merupakan warga Desa Tambaksari, Kecamatan Blora.
“Korban ditemukan tenggelam, kemarin ya sekira pukul 14.30 WIB,” katanya.
AKP Isnaeni kemudian menjelaskan secara rinci mengenai kejadian tersebut. Seorang pemancing yang berada di hulu Bendungan Randugunting saat itu sedang berjalan di tepi hulu, kemudian melihat seperangkat alat pancing dan topi hijau yang terapung di tengah hulu bendungan.
Di sekitar lokasi, juga ditemukan sebuah tas berwarna coklat dan sepasang sandal kulit coklat yang terletak di tepi hulu.
“Melihat hal itu, si pemancing itu langsung memanggil temannya yang tengah minum di warung kopi di area tidak jauh dari lokasi bendungan, dan memberitahukan hal tersebut,” jelasnya.
Selanjutnya, pemancing tersebut bersama warga setempat menuju ke hulu bendungan untuk memeriksa keadaan di sana, lalu berenang menuju peralatan pancing yang terapung di tengah.
“Sekira 15 menit kemudian salah satu kaki warga ada yang menyentuh sesuatu di dasar air, setelah diselami ditemukan tubuh korban, lalu diangkat ke permukaan air dan dibawa ke tepi hulu bendungan,” terangnya.
Setelah diangkat ke tepi bendungan, ternyata korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.
“Warga melaporkan kejadian itu kepada kami. Mendapatkan laporan masuk itu, kami langsung datang ke lokasi sekitar pukul 15.00 WIB,” jelasnya.
Kemudian korban dibawa ke UPTD Puskesmas Japah untuk dilakukan pemeriksaan luar.
“Dari hasil pemeriksaan tidak ada tanda-tanda adanya kekerasan pada tubuh korban. Selanjutnya jenazah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan,” jelasnya.
AKP Isnaeni, menyatakan bahwa korban diduga tenggelam saat sedang memancing dan tidak mampu berenang.
“Kalau di lokasi situ kan memang pemancing biasanya memancingnya bukan di tepi ya,”
“Tetapi mereka menceburkan diri ke dalam air hingga tinggi sepinggang gitu. Nah diduga korban ini terlalu ke tengah, sehingga semakin dalam, diduga korban tidak bisa berenang dan akhirnya tenggelam itu,” jelasnya.
AKP Isnaeni, menyebutkan bahwa dari kejadian tersebut, barang bukti yang berhasil diamankan antara lain seperangkat alat pancing, topi hijau, tas coklat, tas belanja berwarna oranye yang berisi sandal kulit coklat, serta sepeda motor Vario berwarna hitam-merah.